Pencuri Kabel Sinyal dan Pendrol Rel Kereta Api Divre III Palembang Dibekuk

Minggu, 2 Januari 2022
Pelaku pencurian sarana dan prasarana rek kereta api berhasil ditangkap polisi.

Muaraenim, Sumselupdate.com – Pelaku pencurian kabel/kawat sinyal, pendrol, rel, semboyan 21, (tanda atau lampu berwarna merah pada kedua sisi kanan dan kiri suatu kereta/gerbong, ditangkap unit Pengamanan PT KAI Divre III Palembang bersama Polsek Gunung Megang, Jumat (31/12/2021).

Diungkapkan Kabag Humas PT KAI Divre III Palembang, Aida Suryanti, pencurian material prasarana dan sarana kereta api sangat penting dalam operasional KA dan berpengaruh terhadap keselamatan perjalanan kereta api.

Kabel sinyal yang dicuri misalnya, berfungsi untuk komunikasi antar perangkat pengamanan sistem persinyalan kereta api yang berada di stasiun dan rumah sinyal untuk menjamin keselamatan operasional kareta api.

Hilangnya kabel ini memiliki resiko yang membahayakan perjalanan kereta api, karena komunikasi antar perangkat persinyalan akan terganggu dan membuat perjalanan kereta baik itu kereta barang maupun kereta penumpang rawan kecelakaan.

“Untuk kerugian material memang ada. Tetapi kami lebih menyoroti soal bahaya yang lebih besar, ini terkait keselamatan perjalanan kereta api, jadi kerugiannya tidak bisa hanya dinilai dengan uang,” tegas Aida.

PT KAI pun melakukan serangkaian langkah antisipasi agar kejadian serupa tidak terulang. Divre III Palembang dengan wilayah operasional yang sangat luas berada disepanjang rel Kereta Api dari Kertapati sampai Lubuklinggau, tentulah hal yang tidak mudah menjaga objek vital ini.

Dalam menjaga keselamatan perjalanan kereta api PT KAI Divre III Palembang tidak dapat mengamankan sendiri.

“Selama ini pengamanan objek vital ini mendapatkan dukungan penuh dari Kepolisian Daerah Sumatera Selatan melalui Polres wilayah yang dilalui perjalanan kereta api, serta informasi dari masyarakat yang berada di sekitar rel, kami sangat mengapresiasi dukungan ini, dan mengajak semua pihak dan stakeholder terkait untuk ikut membantu menjaga perjalanan kereta api,” pungkasnya.

Saat ini, pelaku pencurian tersebut saat ini sudah diamankan di Polsek Gunung Megang dan dalam pemeriksaan lebih lanjut kemudian untuk pengembangan kasus pencurian material prasarana sarana kereta api lainnya agar memberikan efek jera bagi pelaku pencurian.(rel)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.