Revana Syahputri, Catat Prestasi Dari Akademik Hingga Juara Tiga Putri Cilik 2022

Kamis, 30 Juni 2022
Revana Syahputri

PALI, sumselupdate.com – Bercita-cita sebagai seorang Pramugari, Revana Syahputri mengawali perbincangan dengan media ini.

Ditemui di salah kegiatan pelatihan fashion yang diajarkan oleh seniornya, Audita Putri Belinda, Reva sapaan akrabnya menceritakan tentang keinginan terbesarnya untuk bisa menjadi pramugari ketika dewasa nanti.

Bukan tanpa alasan, buah hati dari pasangan Afriliansyah Pratama dan Sari Septiani menilai bahwa dengan menjadi seorang pramugari, dirinya bisa mengelilingi Indonesia bahkan dunia.

“Selain bisa menjadi kebanggaan orang tua dan keluarga, cita-cita menjadi seorang Pramugari juga bisa berkeliling Indonesia atau bahkan dunia. Tentu itu akan memiliki pengalaman yang berbeda di setiap kesempatan. Dan tidak akan terlewatkan begitu saja,” ungkap perempuan kelahiran Pendopo, 27 Juni 2013 silam.

Advertisements

Menginjak usia ke-9, Reva mencatatkan segudang prestasi yang membanggakan, baik prestasi akademik hingga prestasi di luar akademik.

Pada pemilihan Putri Cilik Kabupaten PALI tahun 2022, alumni dari TK Wijaya Kusuma itu berhasil meraih Juara ketiga.

“Alhamdulillah, semua yang Reva raih tidak terlepas dari doa restu ibu. Bagi Reva, hal itu yang paling utama itu yaitu bisa membahagiakan orang tua dan tentunya bisa menjadi kebanggaan mereka. Jasa ibu begitu besar untuk Reva, tidak pernah bosan mendukung dan mensupport Reva hingga seperti sekarang, terimakasih Ibu,” cerita Reva dengan haru.

Reva juga menceritakan alasan dirinya untuk ikut ajang Pemilihan Putri Cilik Kabupaten PALI 2022, yaitu agar bisa membanggakan orang tua dan keluarga

“Terutama, Reva berkeinginan bisa mengharumkan nama kabupaten PALI, baik di tingkat regional Sumatera Selatan, maupun tingkat nasional. Selain itu Reva ingin menambah wawasan agar lebih baik dan lebih maju untuk kedepannya,” ujar perempuan yang hobby melukis itu.

Dalam bidang akademik, Reva juga menorehkan prestasi yang tidak boleh dipandang sebelah mata. Ia kini menduduki peringkat pertama di kelasnya. Bahkan, dari penuturannya Ia konsisten selalu mendapat peringkat pertama dari kelas 1 Sekolah Dasar.

“Bagi Reva, menuntut ilmu sangatlah penting. Meski kini Reva disibukkan dengan kegiatan latihan fashion, tapi belajar tetap menjadi prioritas Reva. Ilmu adalah bekal untuk Reva dewasa kelak Sekarang Reva naik kelas 4 SD. Alhamdulillah Reva selalu dapat ranking satu,” ujar siswi SD Negeri 14 Talang Ubi.

Diakhir perbincangan, Reva menyebut akan memberikan dukungan dan doa untuk seniornya Audita Putri Belinda, yang akan mengikuti kontestasi Pemilihan Putri Sumsel 2022 di Palembang.

“Kepada semua masyarakat PALI, Reva mohon, untuk sama-sama kita mendukung Kak Audita yang ikut Pemilihan Putri Sumsel 2022. Semoga kak Audita menjadi juara dan bisa mengharumkan nama kabupaten PALI,” harapnya. (adj) 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.