Plt Ketua TP PKK Kecamatan Gelumbang Lantik 4 Ketua TP PKK Desa

Penulis: - Selasa, 9 Januari 2024
Pelantikan Ketua TP PKK Desa Bitis, Sigam, Teluk Limau dan Desa Putak.

Muaraenim, Sumselupdate.com – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kecamatan Gelumbang, melantik Ketua TP PKK Desa Bitis, Sigam, Teluk Limau dan Desa Putak di Aula Kantor Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muaraenim, Sumatera Selatan, pada Selasa (9/1/2024).

Sebanyak empat Ketua TP PKK Desa, dilantik langsung Plt. Ketua TP PKK Kecamatan Gelumbang Dita Dwi Puspitasari SKM, yang didampingi Plt. Camat Gelumbang Chandra Firmansyah SE M.Si.

Bacaan Lainnya

Tampak hadir juga Danramil 404-01/Gelumbang Kapten Inf Agus Sonjaya, Kepala UPTD Puskesmas Gelumbang Fitri Sujariah SST M.Kes, Seluruh Kepala UPTD dalam Kecamatan Gelumbang, seluruh Ketua TP PKK Desa dan anggota TP PKK Kecamatan Gelumbang, seluruh Kepala Desa dalam Kecamatan Gelumbang dan tamu lainnya.

Plt. Ketua TP PKK Kecamatan Gelumbang Dita Dwi Puspitasari SKM dalam sambutannya mengatakan, pelantikan Ketua TP PKK Desa ini, sebagai tindak lanjut dengan dilantiknya empat Kepala Desa yang baru di Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muaraenim, yaitu Desa Bitis, Desa Sigam, Desa Teluk Limau dan Desa Putak.

Sambung Dita Dwi Puspitasari SKM, Jabatan ketua TP PKK Desa secara otomatis dijabat oleh istri Kepala Desa yang baru dilantik.

Penyerahan SK.

Plt. Ketua TP PKK Kecamatan, berharap dengan pelantikan Ketua TP PKK yang baru, dapat meningkatkan kerjasama PKK dengan instansi terkait dalam kegiatan demi kesejahteraan masyarakat, harapnya.

Baca juga : Koramil 404-01/Gelumbang Awali 2024 Dengan Yasinan dan Doa Bersama

Plt. Camat Gelumbang Chandra Firmansyah SE M.Si dalam sambutannya berharap agar Ketua TP PKK yang baru saja dilantik untuk segera beradaptasi menyesuaikan diri, karena banyak sekali program-program kerja yang pemerintah yang akan didukung oleh TP PKK.

Baca juga : Koramil 404-01/Gelumbang dan Polsek Lembak Lakukan Pengamanan di Pos Pam Gereja HKBP Lembak

Masih kata Plt. Camat Gelumbang, apalagi sekarang ini intruksi dari Bapak Pj. Bupati Muaraenim untuk melakukan penurunan angka stunting di wilayah Kabupaten Muaraenim, dan juga melakukan penurunan angka kemiskinan ekstrim, tentunya disini peran aktif TP PKK diperlukan, selalu berkoordinasi dengan Pemerintah Kecamatan Gelumbang dan juga dengan Puskesmas Gelumbang. (**)

Bantu Kami untuk Berkembang

Mari kita tumbuh bersama! Donasi Anda membantu kami menghadirkan konten yang lebih baik dan berkelanjutan. Scan QRIS untuk berdonasi sekarang!


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.