Kabar Gembira, Susi Air Kembali Mengudara di Langit Sumsel, Berikut Rute dan Jadwalnya

Penulis: - Rabu, 13 Maret 2024
Jadwal lengkap Maskapai Susi Air, dari dan menuju Bandara Atung Bungsu Pagaralam.

Pagaralam, Sumselupdate.com – Maskapai Susi Air kembali beroperasi di Bandara Atung Bungsu, Kota Pagaralam, Provinsi Sumatera Selatan.

Penerbangan perdana Susi Air yang vakum sejak Desember 2023 itu berlangsung, Selasa (12/3/2024), dengan rute dari Pagaralam menuju Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II (SMB II) Palembang.

Bacaan Lainnya

Kembali beroperasinya penerbangan perintis maskapai Susi Air dibenarkan Kepala Satuan Pelayanan (Kasatpel) Bandara Atung Bungsu Pagaralam, Sastra Amino kepada Sumselupdate.com.

Menurutnya, penerbangan perintis maskapai Susi Air di Bandara Atung Bungsu Pagaralam tersebut, bukan hanya sekadar persiapan mudik Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah. “Tapi akan selalu ada penerbangan untuk seterusnya,” bebernya.

Adapun jadwal penerbangan pesawat Susi Air hanya buka empat hari dalam seminggu, yakni Selasa, Rabu, Jumat, dan Sabtu.

Baca Juga: Baru Mendarat Pesawat Susi Air Diduga Dibakar OTK, Bagaimana Nasib Penumpangnya?

Ada dua rute yang diterbangi, Pagaralam-Palembang dan Pagaralam-Bengkulu. Begitu juga sebaliknya, Palembang-Pagaralam dan Bengkulu-Pagaralam.

Untuk tarif tiket rute penerbangan Susi Air Pagaralam-Bengkulu Rp237.560. Sebaliknya untuk rute Bengkulu-Pagaralam Rp289.160.

Sedangkan harga tiket penerbangan Susi Air rute Pagaralam-Palembang Rp299.720 dan sebaliknya Palembang-Pagaralam Rp393.590.

Baca Juga: Pesawat Susi Air Jatuh di Timika Papua, Susi Pudjiastuti Pastikan Semua Penumpang Selamat

Terkait kapan rute penerbangan Pagaralam–Jakarta dibuka, Sastra mengatakan hal tersebut masih menunggu subsidi dari pemerintah daerah.

“Sekarang belum (Pagaralam-Jakarta), masih menunggu subsidi pemerintah Kota Pagar,” pungkasnya. (**)

Berikut jadwal lengkap Maskapai Susi Air, dari dan menuju Bandara Atung Bungsu Pagaralam:

1. Selasa dan Jumat

– Rute penerbangan Bengkulu-Pagaralam, berangkat pukul 13.35 WIB, tiba pukul 14.20 WIB.

-Rute Pagaralam–Palembang, berangkat pukul 14.30 WIB, tiba pukul 15.05 WIB.

2. Rabu dan Sabtu

-Rute Palembang-Pagaralam, berangkat pukul 07.00 WIB, tiba pukul 07.35 WIB.

-Rute Pagaralam–Bengkulu, berangkat pukul 08.05 WIB dan tiba pukul 08.50 WIB. (**)

 

Bantu Kami untuk Berkembang

Mari kita tumbuh bersama! Donasi Anda membantu kami menghadirkan konten yang lebih baik dan berkelanjutan. Scan QRIS untuk berdonasi sekarang!


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.