Turki Tahan Pasangan Asal Prancis yang Diduga Anggota ISIS

Kamis, 21 Desember 2017
Penurunan Bendera ISIS di dekat Raqqa

Ankara, Sumselupdate.com – Pihak kepolisian Turki menahan pasangan yang merupakan warga negara Prancis di bandara Sabiha Gokcen, Istanbul. Keduanya diduga adalah anggota ISIS.

Seperti dilansir AFP, Kamis (21/12/2017), saat ditahan pasangan itu turut membawa tiga orang anak. Mereka hendak melakukan perjalanan ke Prancis.

Diduga pasangan tersebut akan bergabung dengan kelompok ekstremis ISIS melalui Turki. Setelah prosedur pemeriksaan selesai, mereka akan segera dideportasi.

Serangkaian teror terjadi di Turki yang diklaim dilakukan oleh ISIS dalam dua tahun terakhir. Salah satunya yakni di klub malam populer di Istanbul saat tahun baru. Sebanyak 39 orang tewas dalam teror tersebut.

Advertisements

Pemerintah dan militer Turki tengah berupaya untuk menindak kelompok ISIS yang masuk ke negaranya. Mereka dengan bantuan militer AS juga melakukan serangan udara terhadap ISIS di Suriah. (adm3/dtc)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.