Tatap Muka Trump dan Kim Jong-Un Akan Berlangsung 45 Menit

Selasa, 12 Juni 2018
Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un

Singapura, Sumselupdate.com – Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump dan pemimpin Korea Utara (Korut) Kim Jong-Un akan melakukan tatap muka selama 45 menit. Dalam pertemuan bersejarah itu, keduanya hanya akan ditemani penerjemah masing-masing.

Seperti dilansir Channel News Asia, Selasa (12/6/2018), jadwal yang dirilis Gedung Putih menyatakan Trump akan bertemu dengan Kim Jong-Un di Hotel Capella, Pulau Sentosa, sekitar pukul 9.15 waktu setempat.

Pertemuan one-on-one itu akan diikuti oleh pertemuan bilateral yang lebih luas pada pukul 10.00 waktu setempat. Selanjutnya, makan siang bersama akan digelar pukul 11.30 waktu setempat yang juga melibatkan delegasi kedua negara.

Delegasi AS yang hadir dalam pertemuan bilateral terdiri atas Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo, Kepala Staf Gedung Putih John Kelly dan Penasihat Keamanan Nasional John Bolton.

Advertisements

Sekretaris Pers Gedung Putih menyatakan, Duta Besar Sung Kim dan Direktur Senior Dewan Keamanan Nasional untuk Asia, Matt Pottinger akan hadir dalam makan siang bersama delegasi Korut. Sung Kim merupakan utusan AS untuk kebijakan Korut.

Kemudian pada pukul 16.00 waktu setempat, Trump akan menemui awak media. Dijadwalkan Trump akan meninggalkan Hotel Capella pukul 18.30 waktu setempat, menuju Pangkalan Udara Paya Lebar untuk terbang ke AS pukul 19.00 waktu setempat.

“Diskusi antara Amerika Serikat dan Korea Utara masih berlangsung dan bergerak lebih cepat dari yang diharapkan,” demikian pernyataan Gedung Putih.

Sebelumnya Dubes Sung Kim telah bertemu para pejabat Korut di Ritz Carlton Hotel, Singapura sebelum pertemuan bersejarah ini digelar. Menlu Pompeo menyebut pertemuan itu berlangsung ‘substantif dan rinci’.

Sementara itu, Kim Jong-Un dilaporkan akan meninggalkan Singapura pada Selasa (12/6) sore waktu setempat. Jadwal Kim Jong-Un sangat dirahasiakan selama dia berada di Singapura. (pto)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.