Menpora Minta Mahasiswa Bisa Ikut Berperan di Asian Games

Kamis, 15 Juni 2017
Menpora Imam Nahrawi

Palembang, Sumselupdate.com – Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi, menyebutkan mahasiswa dan pemuda harus ikut berpartisipasi dalam menyukseskan Asian Games  yang akan berlangsung di Indonesia dan dilaksanakan di Jakarta dan Palembang 2018 mendatang.

Dalam sambutannya di acara Kuliah Umum dan Deklarasi Gerakan Mahasiswa Anti Narkoba (GMAN) dengan tema “Bebaskan Generasi Masa Depan Bangsa dari Bahaya Narkoba” di Academic Center UIN Raden Fatah Palembang, Kamis (15/6/2017), dia mengatakan keterlibatan mahasiswa dalam menyukseskan Asian Games bisa dilakukan dalam banyak hal.

Menurutnya, peran mahasiswa dan pemuda tentu bisa dilakukan sesuai kapasitas mereka, bisa saja menjadi volunteer, karena di posisi ini sangat banyak diperlukan, atau bahkan yang lainnya dengan menggali potensi yang ada pada saat pelaksanaan Asian Games pada 2018 mendatang.

Selain itu, kata Nahrawi, kalau yang menjadi volunteer adalah putra daerah atau mahasiswa yang ada di Palembang, tentu bisa juga membantu pemerintah untuk ikut mempromosikan potensi seperti wisata, UMKM, Kuliner dan lain sebainya kepada peserta atau atlet Asian Games 2018 nanti.

Advertisements

“Nanti melalui sosial media yang ada, mereka para atlet yang hadir bukan saja untuk bertanding namun ingin mengetahui potensi yang ada di Palembang atau bahkan di seluruh penjuru tanah air,” ucapnya.

Oleh karenanya, melalui peran Mahasiswa yang ada di Palembang, diharapkan akan betul-betul bisa berperan aktif sebagai pelaku ekonomi aktif dalam menyemarakkan Asian Games, yang kemudian menjadikan peserta atau atlet itu sebagai network baru dalam mengembangkan potensi dari seluruh penjuru tanah air.

“Ya, ini yang kita harapkan jangka panjangnya. Makanya melalui pelatihan khusus, nantinya para mahasiswa dan anak muda bisa menjadi garda terdepan dalam menjalin network baru, merekalah juga  yang akan berperan aktif selain tugas sebagai volunter juga sebagai perwakilan kita dalam promosi,” pungkasnya. (adi) 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.