Masjid An Nur di BNNP Sumsel Diresmikan

Jumat, 3 Februari 2017
Penandatanganan prasasti tanda diresmikannya Masjid An Nur di lingkungan BNNP.

Palembang, Sumselupdate.com – Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) provinsi  Sumatera Selatan (Sumsel) kini memiliki masjid baru bernama Masjid An Nur. Peresmian masjid tersebut dilakukan, Jumat (3/2/2017).

Ketua Panitia Dr H Much Baryadi, SE, MM, mengatakan, ada sebelas donatur pembangunan masjid  itu. Di antaranya tokoh masyarakat Sumsel, Kms H Halim Ali, H Umar Halim, Anggota DPD RI, Siska Marleni, tokoh masyarakat H Aswari Rivai, Waluyo, Richard Cahyadi, Fitriana, Ketua PITI Sumsel H Ahmad Afandi serta Bank SumselBabel.

“Ada toilet, tempat wudhu dan ber-AC. Luas bangunan 12×10 meter persegi,” kata Baryadi.

Baryadi mengatakan, pembangunan masjid  ini diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi karyawan BNN terutama tamu, tahanan BNN, untuk shalat atau ibadah. “Warga sekitar juga bisa menggunakan fasilitas ini dan hari ini masjid ini kami serahkan ke BNNP Sumsel,” katanya.

Advertisements

Menurut Ketua Paguyuban Jawa Sumatera (Pujasuma) Provinsi Sumsel ini, pembangunan masjid ini berawal dari obrolan ringan, dengan kepala BNN, dan beberapa tokoh masyarakat.

“Manfaatnya menjadi besar, kita membangun masjid  bisa digunakan bagi masyarakat luas dan akan menjadi tabungan di akhirat,” imbuhnya.

Sedangkan Kepala BNN Sumsel Brigjen Pol Drs M Iswandi Hari mengaku berterima kasih atas penyerahan Masjid An Nur tersebut.

“Yang memanfaatkan masjid ini bukan hanya kita saja, tapi juga warga sekitar,” katanya.

Walikota Palembang Harnojoyo yang berkesempatan hadir, mengapresiasi acara tersebut. Harno juga mengatakan kalau komitmen Pemkot Palembang memberantas penyalahgunaan Narkoba sangat besar, apalagi pendidikan anti narkoba sudah dilakukan pada anak-anak sekolah di Kota Palembang.

Acara juga diselingi dengan penyerahan dokumen penyerahan Masjid An Nur, penandatanganan prasasti, pemotongan tumpeng atas ulang tahun ke-54 Kepala BNN Sumsel Brigjen Pol Drs M Iswandi Hari  dan penyerahan bingkisan dari Walikota Palembang Harnojoyo kepada Kepala BNNP Sumsel Brigjen Pol Drs M Iswandi Hari  dan dilanjutkan dengan Shalat Jumat bersama .

Hadir dalam kegiatan tersebut di antaranya  Sekretaris FPK Sumsel Ahmad Marzuki, Dirut Bank Sumsel M Adil, Rektor Universitas Taman Siswa Palembang Joko Siswanto,  anggota DPD RI Siska Marleni, dan Head Of Branch South Sumatera Area (Manager) PT Persada Palembang, Ade Rupawan, SH, MM, MKn. (ery)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.