Jaga Ketersediaan Stok dan Harga Sembako, Kapolres OKU Timur Datangi Pasar Martapura

Selasa, 12 Desember 2017
Jajaran Polres OKU Timur dan dinas terkait saat mendatangi Pasar Martapura.

Martapura, Sumselupdate.com – Menindaklanjuti perintah Kapolri untuk memastikan ketersediaan bahan pokok serta mengantisipasi kenaikan harga menjelang Natal dan Tahun Baru, Polres OKU Timur bersama Dinas terkait mendatangi sejumlah pedagang dan distributor yang ada di Pasar Martapura, Selasa (12/12/2017).

Kapolres OKU Timur AKBP Irsan Sinuhaji S.IK MH usai melakukan sidak mengatakan, kegiatan ini untuk mengawasi ketersediaan bahan pokok dan kestabilan harga jual bahan pokok, sehingga tidak menimbulkan kesulitan di masyarakat.

“Hasil sidak hari ini tidak ada harga bahan pokok yang naik cukup tinggi, masih dalam batas normal, tadi kita cek langsung ke distributor, mereka menjual ke pedagang dengan harga normal, begitu pun pedagang menjual dengan kenaikan harga dalam batas normal antara 1.000-2.000 dari harga yang dibeli di distributor,” ucap Kapolres.

Terkait upaya Polres OKU Timur dalam mengantisipasi adanya lonjakan kenaikan harga dan menipis nya ketersediaan bahan pokok, Polres OKUT telah menyiapkan sejumlah tim, seperti tim satgas pangan dan tim terpadu.

Advertisements

“Polres OKU Timur memiliki tim yang bekerjasama dengan beberapa instansi terkait, dimana tim ini selalu memonitor perkembangan harga dan ketersediaan bahan pokok dan terus di laporkan setiap hari, sehingga nanti hasil pemantauan ini menjadi pertimbangan dalam melakukan langkah langkah untuk dapat memastikan daya beli warga tetap terjangkau,” terangnya.

Sedangkan terkait dugaan adanya pedagang yang melakukan penimbunan, dirinya menyatakan hingga saat ini belum ada temuan. “Sejauh ini kita awasi terus dan tidak ada indikasi tersebut di OKU Timur. Kita akan awasi itu (penimbunan-red),” tegasnya.

Sementara itu, Feby, salah satu pedagang di pasar Martapura menyebutkan, ada kenaikan dibeberapa barang pokok seperti bawang dan telur. Namun kenaikan tersebut belum ada lonjakan harga yang cukup tinggi dan ketersediaan barang di distributor belum mengalami kelangkaan.

“Seperti telor satu karpet nya kita beli dari distributor Rp42.000 kita jual Rp45.000, bawang merah saat ini dijual dengan harga Rp18.000 dengan modal awal Rp14.000. Barang yang kita beli ke distributor pun banyak, tidak mengalami kesulitan dalam membeli barang ke distributor,” sebutnya.

Selain bahan pokok, tim gabungan juga melakukan pemantauan di pangkalan gas LPG di Pasar Martapura. (mat)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.