Dramatis, 10 Pemain Jerman Kandaskan Swedia 2-1

Minggu, 24 Juni 2018
Reus melakukan seleberasi usai membobol gawang Swedia. (viva)

Sochi, Sumselupdate.com – Jerman mendapat hasil positif usai mengandaskan perlawanan Swedia di fase grup Piala Dunia 2018, Minggu dini hari WIB 24 Juni 2018. Tim Panser menang dramatis dengan skor 2-1.

Bermain di Olimpiyskiy Stadion Fisht, Jerman tertinggal terlebih dahulu di babak pertama.

Swedia mencetak gol di menit ke-32 melalui Ola Toivonen setelah memanfaatkan umpan terukur Viktor Claesson.

Di babak kedua, Tim Panser lebih trengginas. Gol penyeimbang tercipta di awal babak kedua melalui Marco Reus. Skor 1-1 untuk kedua tim.

Advertisements

Jerman lanjut memegang alih pertandingan, di menit ke-68 Mario Gomez menyambut umpan dari Jerome Boateng, sayang hakim garis lebih dulu mengangkat bendera offside. Petaka datang di menit ke-82 untuk Jerman.

Jerome Boateng mendapat kartu kuning kedua dan harus keluar lapangan.

Namun Jerman yang tampil dengan 10 pemain masih tampil impresif. Gomez lagi-lagi membuat ancaman, kali ini melalui kepalanya, sayang kiper Swedia masih terlalu tangguh.

Drama datang di menit akhir laga. Toni Kroos menjadi pahlawan Jerman setelah mencetak gol kemenangan di menit ke-93.

Tidak ada gol tambahan tercipta, skor 2-1 untuk keunggulan Jerman bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Usai pertandingan, pelatih Swedia  Jeanne Andersson percaya timnya tidak pantas kalah melawan Jerman 1-2. Anderson juga menilai Swedia layak mendapatkan penalti.

Sebelumnya Swedia mengklaim penalti usai Marcus Berg diganjal Jerome Boateng di kotak. Namun, wasit asal Polandia Szymon Marciniak menolak klaim itu juga tidak melihat VAR.

“(Insiden) itu terlihat sebuah penalti — jadi kalau kita memiliki sistemnya — aneh dia (wasit) tidak perlu pergi memeriksa. Saya memang tidak melihatnya dengan mata kepala sendiri, tapi saya percaya dengan kolega saya yang mengatakan bahwa itu memang penalti,” ungkap Andersson, yang dilansir detiksport dari BBC Sport.

Setelah turun minum, Marco Reus mencetak gol balasan Jerman di menit ke-48. Pertandingan selanjutnya berlangsung seru tapi Jerman mesti kehilangan Boateng yang diusir dari permainan karena menerima kartu kuning kedua di menit ke-82.

Meski bermain dengan 10 orang, Jerman mampu mencuri kemenangan. Toni Kroos menjadi pahlawan Jerman setelah tendangan bebasnya menembus gawang Swedia di detik-detik terakhir pertandingan.

“Jerman tidak menciptakan banyak peluang bagus, kiper kami membuat beberapa penyelamatan bagus tapi saya merasa kurang beruntung karena kami tidak mendapatkan setidaknya satu poin,” sambung Andersson.

“Tapi saya tidak menyalahkan siapapun atau keputusan taktik. Ini mungkin adalah akhir pertandingan terberat dalam karier saya — tapi kami toh masih hidup dan kami harus bangkit untuk pertandingan berikutnya.”

Atas hasil ini membuat Swedia berada di posisi ketiga klasemen Grup F dengan tiga poin, sama dengan Jerman di atasnya.

Di partai penentuan kelolosan, Swedia akan menantang Meksiko, sedangkan Jerman melawan Korea Selatan (27/6). (vvn/dtc)

 

Susunan Pemain: 

Jerman: Manuel Neuer, Jerome Boateng, Antonio Rudiger, Joshua Kimmich, Toni Kroos, Sebastian Rudy  (Ilkay Guendogan 32’), Jonas Hector (Julian Brandt 88’), Julian Draxler (Mario Gomez 46’), Thomas Mueller, Marco Reus, Timo Werner.

Swedia: Robin Olsen, Andreas Granqvist, Mikael Lustig, Victor Lindelof, Ludwig Augustinsson, Sebastian Larsson, Albin Ekdal, Emil Forsberg, Viktor Claesson (Jimmy Durmaz 76’), Marcus Berg (Isaac Thelin 90’), Ola Toivonen (J Guidetti 80’).

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.