Bermain Imbang, Pertandingan SFC dan Bali United di Leg Kedua Diprediksi Berlangsung Sengit

Minggu, 11 Februari 2018
Logo Sriwijaya FC

Jakarta, Sumselupdate.com – Sriwijaya FC (SFC) dan Bali United hanya mampu bermain imbang tanpa gol dalam leg pertama semifinal Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Minggu (11/2/2018) malam.

Hasil ini membuat peluang kedua tim masih sama besar saat berlaga di partai kedua di Bali.

Sriwijaya FC sebenarnya tampil dominan. Mereka memiliki banyak peluang, terutama di babak kedua.

Makan Konate dan Manuchekhr Dzhalilov termasuk yang mendapat peluang emas, tapi gagal memanfaatkannya.

Advertisements

Kegagalan Sriwijaya FC dipengaruhi banyak hal. Selain performa gemilang kiper Bali United, Wawan Hendrawan, mereka juga terkesan sial karena tembakan para penyerangnya beberapa kali menerpa tiang atau tipis dari gawang.

Di awal pertandingan kedua tim tampak bermain seimbang. Tidak ada serangan berarti yang mampu menciptakan peluang. Tapi memasuki babak kedua, Sriwijaya terlihat lebih mendominasi, meski tetap tak ada gol tercipta.

Sriwijaya juga patut bersyukur gawang mereka tidak dibobol Bali United. Artinya tim tamu tidak membawa pulang keuntungan gol tandang.

Di semifinal leg kedua nanti, pertandingan diprediksi akan berlangsung lebih sengit. Laga itu dijadwalkan berlangsung di Stadion Dipta, Gianyar, markas Bali United, pada Rabu malam, 14 Februari 2018, demikian dilansir Tempo.co. (hyd)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.